Senin, 31 Januari 2011

Bumiayu dan Kemacetan

Bumiayu adalah salah satu Kecamatan dari Kab Brebes yang berada di wilayah selatan. populeritas nama Bumiayu disamping karena banyak produk khas, seperti tterbang kencer, rambak, ketan pencok, Beras Wangi, dll. Bumiayu juga terkenal dengan kemacetannya.
pasalnya dari kapan tahun hingga sekarang Kota Kecamatan Bumiayu hampir setiap hari Macet, apalagi pada hari pasaran wage.
Kemacetan di Bumiayu bukan permasalahan baru satu dua tahun melainkan, ini permasalahn yang sudah menahun, akan tetapi hingga hari ini belum juga ada solusi. berbagai perbincangan di warung-warung, jalanan hingga di forum formal sering menjadi bahan diskusi. anehnya belum juga ada tindakan ril dari para pemangku kebijakan.
Problematika Kemacetan Bumiayu kali ini dikeluhkan oleh sekretaris Demokrat, Nurrohman lewat pesan singkat dengan menyampaikan bahwa Kemacetan Bumiayu disebabkan karena (1) jalan yang tidak memadai, rusak, berlubang disana-sini tanpa ada perhatian khusus dari Pemda setempat. Padahal masyarakat telah membayar pajak dan retribusi jalan.
(2) Pengguna jalan setiap hari bertambah (Motor, Mobil dan Pejalan kaki baru) tak terbendung keberadaannya. Banyak Mobil angkutan umum, ngetem di sembarang jalan apalagi dengan adanya Dokar (andong) dan Becak yang super semrawut menambah parah.
(3) Tidak tersedianya lahan area parkir yang mengakibatkan kendaraan parkir di bahu-bahu jaan dengan petugas parkir yang kadang senaknya saja mengeluarkan kendaraan dari parkiran, yang penting bayar parkir, dari bayaran parkir tersebut entah berapa yang masuk ke kas daerah hasil pengelolaan parkir, tambahnya.
(4) angkutan yang dengan sembarangan bongkar muat barang tidak mengenal waktu jam sibuk seolah-olah yang penting barang segera di bongkar dan di muat.
(5) Petugas yang tidak disiplin
(6) Pedagang Kaki lima yang berjajara di bahu jalan dan trotoar, kemana satpol PP?.
Tambahnya, Padahal Bumiayu adalah Barometer Pembangunan Kecamatan di Wilayah Brebes Selatan. kalau yang menjadi acuan pembangunan saja seperti ini bagaiamana daerah bisa maju? (SML).

Comments :

0 komentar to “Bumiayu dan Kemacetan”

Posting Komentar

Syamsul Maarif

Syamsul Maarif
Seminar Pendidikan

Pelanggan

Kontak

Bagi yang mau kirim tulisan, kritik, saran atau pasang iklan silahkan email ke via e-mail: syamsulm77@gmail.com
Kontak: Syamsul Maarif, tinggal: dk Sanjaya, Manggis, Sirampog, Brebes.
BlogCatalog Blog Directory

  © Blogger template syamsul by endiananews.com 2011

Back to TOP